Jangan Cari Pagerank #1, Carilah 3 Hal Penting Berikut ini

Kebanyakan dari kamu mungkin lebih sering mencari tutorial agar blog berada di posisi pertama Google.

Padahal sebenarnya pagerank itu gak harus kita cari, karena google-lah yang akan mencari kita jika konten sesuai dengan 3 hal penting pemicu pagerank berikut ini.

google ranking website

1. Kepuasan pengunjung


Mesin pencari google akan memberikan trigger jika artikel yang kamu buat disukai pengunjung. Bagaimana google mengetahui artikel kita memiliki tingkat kepuasan pengunjung yang tinggi?

  • Jumlah share: Kalau artikel kamu banyak yang share, link yang termasuk disitu akan menjadi trigger bagi google untuk mengecek halaman web tersebut.
  • Lama membaca: Ketika 1 orang pengunjung membaca artikel kamu lebih dari 1 menit, maka hal tersebut akan masuk ke statistik web seperti google analytics, sehingga google mendapatkan data yang valid.
  • Kecepatan scroll: Siapa sangka, kecepatan scroll yang di lakukan oleh pengunjung ternyata mempengaruhi kualitas sebuah halaman web.

Dengan memiliki ke 3 hal tersebut maka website kamu bisa dinyatakan memiliki tingkat kepuasan pengunjung yang tinggi sehingga ini menjadi point pertama untuk memicu naiknya pagerank blogmu.

Bagaimana cara agar website disukai pengunjung? Bagaimana cara agar pengunjung betah? Salah satunya dengan cara penulisan artikelnya sesuai dengan niche blog.

2. Struktur HTML yang benar


Struktur halaman web juga menjadi hal penting lainnya untuk menunjang pagerank. Kalau struktur HTML blog kamu masih berantakan, maka google akan lebih lama menaikan peringkat blogmu.

Kamu bisa melihat struktur HTML blog di bagian template, cari kode-kode yang memiliki tanda <html>. Tanda itu disebut sebagai "Tag", dimana ketika ada tag tersebut maka sebuah halaman dinyatakan memakai bahasa pemrograman yaitu bahasa HTML.

Karena semua blog ataupun website yang berada di internet itu menggunakan bahasa HTML, maka Google hanya merayapi website yang mempunyai struktur HTML yang baik dan benar.

Bagaimana cara mengecek struktur HTML?

W3 VALIDATOR

Kamu bisa menggunakannya secara gratis tanpa harus mendaftar ataupun bayar. Caranya juga mudah kok, kamu tinggal copy paste link halaman blog yang mau di cek strukturnya dan tempelkan di bagian "Address" lalu klik "Check".

3. Navigasi halaman yang sesuai


Sebagai blogger, kita gak pernah tau kapan Google merayapi halaman-halaman web yang kita buat.
Ketika Google datang dan ternyata menu navigasi kita tidak relevan dengan link yang ditujukan, maka akan berakibat perayapan yang di lakukan Google akan berhenti. Bahkan bisa saja Google gak akan balik lagi.

Jangan biarkan!

Maka dari itu, kamu harus bikin menu navigasi sebaik mungkin.Seperti menu navigasi untuk menuju ke halaman "about" atau "kontak".

Baca juga: Cara menulis halaman about itu harus seperti ini!

Link yang kamu sisipkan harus jujur, relevan dan tidak sesat! Karena Google tau betul mengenai "anchor text" yang kamu buat itu sesuai atau nggak.


Dengan memfokuskan pada #3 hal penting pemicu pagerank diatas, maka kamu gak perlu susah-susah lagi cari backlink ataupun teknik SEO (yang membingungkan itu) bahkan banyak blogger melakukan kesalahan teknik SEO tahun ini sehingga traffic blognya anjlok drastis.

Cukup dengan kepuasan pengunjung, struktur web, dan navigasi halaman yang sesuai, Google gak akan tinggal diem kok naikin ranking blog kamu di mesin pencari mereka.

Jangan lakukan kesalahan-kesalahan yang umum di lakukan seorang pemula yah!

Percaya atau nggak, 3 hal pemicu pagerank tadi harus kamu buktikan sendiri.
Jangan lupa hasilnya kasih tau saya pada kolom komentar dibawah.

0 comments

Post a Comment